News Commerce

Anti Noda dan Gores serta Tahan Lama, Kitchen Sink BLANCO Jadi Pilihan Tepat

Minggu, 26 Juni 2022 - 13:22
Anti Noda dan Gores serta Tahan Lama, Kitchen Sink BLANCO Jadi Pilihan Tepat Ilustrasi - Seorang Ibu Rumah Tangga saat memasak untuk keluarganya (FOTO: Dokumen/Shutterstock)

TIMES BONTANG, JAKARTAKitchen Sink (bak cuci dapur) merupakan salah satu elemen utama dari keseluruhan dapur yang sangat penting untuk diperhatikan. Terutama saat seseorang hendak mendesain ulang, merenovasi, atau membangun rumah baru.

Penting untuk memasang jenis kitchen sink yang tepat karena tentunya akan digunakan dalam jangka waktu yang panjang.

Sebagian besar pekerjaan dan waktu yang dihabiskan di dapur terjadi di kitchen sink, seperti mencuci peralatan masak hingga memotong bahan makanan.

Oleh sebab itu, memiliki kitchen sink yang bagus, baik secara fungsi maupun desain, akan sangat membantu pekerjaan di dapur menjadi lebih efektif dan efisien.

Sebelum menentukan desain kitchen sink, pemilihan material menjadi salah satu kunci utama untuk menentukan kualitas dan tampilan kitchen sink.

Seorang-Ibu-Rumah-Tangga-2.jpg

Menurut riset yang dilakukan oleh BLANCO, pada saat memasak di dapur, 60% dari waktu kita dihabiskan di area bak cuci piring. Karena intensitas penggunaan yang tinggi, tentunya membutuhkan material yang tahan lama serta tahan terhadap noda, lecet, dan goresan.

Dua dari berbagai jenis material sink yang banyak beredar ialah stainless steel (besi tahan karat) dan keramik. Namun seiring perkembangan inovasi material dan desain, sink dengan material komposit kini mulai populer.

Hal ini karena material komposit memiliki rangkaian pilihan warna dan desain yang lebih beragam dan kekinian, ketahanan yang luar biasa, serta perawatan yang mudah dan praktis.

BLANCO Silgranit adalah salah satu produk kitchen sink dari BLANCO dengan 80 persen material komposit granit yang terbuat dari butiran pasir kuarsa, komponen paling kuat dari granit. Penggunaan material ini menghasilkan daya tahan yang sangat tinggi yang pastinya diperlukan dalam tugas dapur sehari-hari. 

BLANCO sendiri adalah brand asal Jerman yang kini dikenal sebagai salah satu pemimpin global dalam pengembangan, penelitian, dan produksi bahan komposit selama lebih dari 30 tahun. BLANCO merupakan brand pertama di Indonesia yang memperkenalkan produk bak cuci piring berbahan komposit.

Seorang-Ibu-Rumah-Tangga-3.jpg

Orlena selaku Creative Director dari CV Tranindo Sejahtera mengatakan produk-produk BLANCO di Indonesia saat ini telah dipasarkan oleh distributor tunggal dan resmi BLANCO di Indonesia selama lebih dari 34 tahun, yakni CV Tranindo Sejahtera.

“BLANCO Silgranit memiliki permukaan dengan karakter seperti batu saat disentuh, sangat kuat dan mudah dirawat. Dengan ketahanan yang luar biasa, pisau yang tajam dapat digunakan untuk memotong langsung di atas permukaan Silgranit," kata Orlena saat dihubungi TIMES Indonesia di Jakarta, Minggu (26/6/2022).

Menurut pemaparan Orlena, BLANCO Silgranit dari segi desain menggunakan penerapan berbagai tren desain ke dalam produk kitchen sink. Selalu ada kitchen sink yang cocok dengan desain dapur apapun baik minimalis, modern, bahkan klasik.

“Dalam segi pengembangan material dan warna, material Silgranit terus ditingkatkan dan disempurnakan selama puluhan tahun. Ia tidak hanya tahan terhadap makanan yang mengandung zat asam atau warna alami yang kuat seperti jeruk lemon ataupun wine (anggur), tetapi juga dilengkapi dengan formula antibakteri HygienePlus,” imbuhnya.

Lebih lanjut, Orlena mengungkapkan bahwa produk kitchen sink BLANCO Silgranit tersedia dengan beragam pilihan, berbagai model dan warna dipilih dengan saksama oleh BLANCO dan berbagai desainer ternama di Jerman.

Mulai dari warna hitam pekat dan putih klasik, warna shade abu-abu seperti antrasit dan abu-abu metalik, serta warna dengan nuansa hangat seperti melati, tartufo, dan kopi. Finishing materialnya menampilkan kitchen sink modern dengan estetika kekinian yang elegan dengan pilihan warna netral monokrom yang cocok untuk berbagai gaya dapur.

Selain produk kitchen sink, tersedia juga produk mixer taps (keran dapur) dengan pilihan warna yang sama. Bak cuci dan keran dapur, keduanya merupakan elemen penting yang saling melengkapi untuk memudahkan pekerjaan di dapur. BLANCO memiliki pilihan produk mixer taps dengan finishing Silgranit yang khusus diciptakan untuk koordinasi warna yang sempurna dengan produk kitchen sink Silgranit.

Konsumen dapat memilih produk kitchen sink dan mixer taps dengan warna yang sama, atau menggabungkan dua warna berbeda untuk menciptakan tampilan yang kontras. Kombinasi warna dari kitchen sink, mixer taps, dan kabinet dapur, akan menciptakan tampilan dapur yang cantik. 

Untuk menciptakan pengalaman yang menyeluruh di dapur, BLANCO juga memiliki solusi pengolahan sampah yang dapat dipasang dibagian bawah dari bak cuci dapur Anda.

Sebagai informasi, produk-produk BLANCO SILGRANIT dibuat di fasilitas produksi BLANCO di kota Sinsheim, Jerman yang semuanya menggunakan metode dan proses modern serta standar kualitas yang identik. Hal ini menjadikan BLANCO memiliki posisi yang kuat untuk produksi dan distribusi produk Silgranit ke seluruh dunia.

Showroom BLANCO saat ini berlokasi di Jakarta Design Center lantai 7, Jakarta Pusat. Di showroom ini, konsumen dapat melihat-lihat berbagai produk BLANCO, termasuk Kitchen Sink, untuk inspirasi desain dapur di rumah. (*)

Pewarta : Edy Junaedi Ds
Editor : Faizal R Arief
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Bontang just now

Welcome to TIMES Bontang

TIMES Bontang is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.