https://bontang.times.co.id/
Berita

Lepas JCH Bontang, Wali Kota: Doakan Kota Bontang

Rabu, 22 Juni 2022 - 11:06
Lepas JCH Bontang, Wali Kota: Doakan Kota Bontang Wali Kota Bontang, Basri Rase bersama Forkopimda melepas JCH Bontang Di Pendopo Rujab Wali Kota Bontang. (Foto: Kusnadi/TIMES Indonesia)

TIMES BONTANG, BONTANG – Jemaah Calon Haji Indonesia (JCH Indonesia) Kota Bontang Provinsi Kaltim resmi berangkat. Wali Kota Bontang didampingi Kajari Bontang, Kepala pengadilan negeri Bontang dan Kepala Kementerian agama (Kemenag) Bontang melepas 71 JCH, Rabu, (22/6/2022) pagi.

JCH Bontang tergabung dalam gelombang kedua embarkasi Balikpapan. Puluhan JCH akan menuju asrama haji Batakan Balikpapan, diperkirakan akan tiba pada Pukul 15.00 Wita.

Esoknya pada 23 Juni 2022 pukul 16.30 Wita bersama rombongan JCH Balikpapan, Kutai Barat dan Berau menggunakan nomer penerbangan GA 4102 terbang menuju Bandara Jeddah. JCH akan tiba di Jeddah diprediksi pada tanggal 24 Juni 2022 Pukul 00.15 waktu setempat.

Bertempat di pendopo Rujab Wali Kota Bontang, JCH Wali Kota Bontang, Basri Rase mengungkap rasa bahagianya atas panggilan JCH untuk menunaikan ibadah rukun silam kelima itu.

JCH-Bontang-b.jpg

Ia berpesan agar JCH untuk menjaga kesehatan agar mampu beribadah dengan sempurna. Pasalnya lanjut Basri ibadah haji bukan hanya ibadah batin tetapi ibadah lahir yang memerlukan fisik yang sehat dan kuat guna melaksanakan serangkaian ibadah.

"Tingkatkan semangat beribadah, berniatlah secara ikhlas dan khusus berniat semata mata karena Allah. Oleh karena itu hindari pikiran, perasaan dan perbuatan yang mengurangi nilai kesempurnaan ibadah haji," ucapnya.

Selain itu Basri berharap agar JCH asal kota Taman ini memanfaatkan semaksimal mungkin saat mustajab berdoa kepada Allah Swt. 

Melalui itu ia berpesan agar mendoakan Kota Bontang agar tetap menjadi kota yang nyaman, aman dan tertib.

JCH-Bontang-c.jpg

"Para jemaah ini adalah duta bangsa, oleh karena itu junjunglah tinggi martabat bangsa, jaga kesopanan, bertingkah lapang dada dan tidak mudah tersinggung. Tunjukan pribadi sebagai umat islam Indonesia yang bermartabat," harap Basri Rase.

Usai pelepasan, JCH Bontang langsung menaiki 2 Bis yang telah disediakan. Tampak ratusan pengantar JCH Bontang memenuhi jalan Awang long atau depan pendopo Rujab Wali Kota Bontang.

Berbeda dengan sebelumnya, kini pengantar JCH Bontang hanya bisa menunggu di luar pagar. Hal itu dilakukan untuk menghindari kerumunan. Mengingat pandemi covid-19 belum mereda. (*)

Pewarta : Kusnadi
Editor : Wahyu Nurdiyanto
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Bontang just now

Welcome to TIMES Bontang

TIMES Bontang is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.